Payakumbuh - Pj.Wali Kota Payakumbuh yang diwakili Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh Rida Ananda membuka secara resmi Musyarawah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Payakumbuh Selatan, Senin (05/02/2024).
Sekda Rida Ananda mengatakan Kecamatan Payakumbuh Selatan telah merumuskan prioritas kecamatan untuk tahun 2025 sebagai pedoman dalam pelaksanaan musrenbang ini agar lebih fokus dan menghasilkan rumusan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
"Kita harus mampu memilih dan memilah program dan kegiatan mana yang lebih penting dan mendesak untuk dilaksanakan dari sekian banyak usulan yang diajukan, " kata Sekda Rida Ananda.
Rida menyebut, peran serta masyarakat dalam pembangunan juga sangat diperlukan agar tercapainya tujuan pembangunan yang akan ditetapkan bersama.
Baca juga:
Indonesia Satu: Media Pemersatu Bangsa
|
"Mari kita tingkatkan kepedulian dan kebersamaan yang sudah ada di tengah masyarakat. Salah satunya kepedulian terhadap pemeliharaan sarana dan prasarana yang sudah dibangun agar dapat berfungsi dan bermanfaat sebagaimana mestinya dalam waktu yang lebih lama, " ucapnya.
"Dengan banyaknya keterbatasan kita, kami mengajak kepada kita semua untuk memanfaatkan, menjaga dan memelihara sarana dan prasarana yang sudah ada. Mari kita bangkitkan lagi semangat kegotongroyongan yang sudah kita miliki selama ini, " tukuknya.
Baca juga:
PERS.CO.ID: Cara Baru Bermedia!
|
Di kesempatan itu, Sekda Rida juga mengatakan, saat ini Payakumbuh sedang mengalami darurat sampah setelah terjadinya bencana longsor TPA Regional tanggal 20 Desember 2023.
Ia mengimbau masyarakat untuk mengindahkan instruksi Wali Kota Payakumbuh Nomor 01/Instruksi/Wk-Pyk/2023 tanggal 21 Desember 2023.
"Kita imbau kepada masyarakat agar memilah sampah di rumah masing-masing, mengolah sampah organik menjadi kompos di rumah atau di TPS3R terdekat. Tidak dibenarkan membuang sampah dalam kondisi tercampur pada TPS/bak sampah di pinggir jalan-jalan utama atau tiang gantungan sampah, " katanya.
"Semoga apa yang kita laksanakan ini dapat memberikan hal yang lebih baik bagi masyarakat dan menjadi amal ibadah bagi kita semua, " pungkasnya.
Musrenbang di Kecamatan Payakumbuh Utara itu juga dihadiri anggota DPRD Kota Payakumbuh, seluruh kepala OPD, Forkopimca Latina, lurah, Niniak Mamak, Bundo Kanduang, perwakilan pemuda serta tamu undangan lainnya. (Hms/Ls).